PARBOABOA - Ketika kita mendengar kata surga, tentu kita membayangkan suatu tempat yang penuh dengan kegembiraan, bebas dari kesedihan, duka, kemarahan, dan permusuhan.
Surga adalah tempat kedamaian dan kebahagiaan abadi. Penghuni surga akan hidup bahagia selamanya, bebas dari segala penderitaan dan kesusahan.
Rasulullah bersabda:
"Surga dibangun dari batu bata berupa perak dan emas. Tanah pelekat dindingnya adalah kesturi, batu-batuannya adalah mutiara dan yaqut, sedangkan debunya terdiri atas za'faran (komkoma). Terdapat bangunan yang tinggi dan mengalir dibawahnya sungai-sungai yang indah. Surga menyebarkan aroma keharuman yang sangat menyenangkan. Aromanya tercium dalam jarak 40 tahun, 70 tahun hingga 100 tahun."
Tak heran, jika semua orang mendambakan menjadi penghuni surga. Namun, dibalik keindahannya terdapat sebuah fakta tentang penjaga pintu surga.
Tahukah, kamu siapa malaikat penjaga pintu surga?
Seorang ahli tafsir dan ulama fikih, Imam Ibnu Katsir mengatakan,"Malaikat penjaga surga dikenal dengan nama Ridwan, sebagaimana disebutkan dalam hadits yang diriwayatkan Baihaqi dalam Syu'abul Iman. Dari Anas bin Malik RA, Rasulullah SAW bersabda:
"Jika masuk malam pertama bulan Ramadhan, Allah SWT memanggil Ridwan untuk membuka pintu surga dan memanggil Malik untuk menutup pintu neraka."
Malaikat Ridwan adalah malaikat yang bertugas menjaga pintu surga, sekaligus pemimpin para malaikat yang menjaga surga.
Keberadaan malaikat penjaga pintu surga ini telah disebutkan dalam Al-Quran surat Az-Zumar ayat 73.
Allah SWT berfirman:
"Dan orang-orang yang bertakwa kepada Tuhannya diantar ke dalam surga secara berombongan. Sehingga apabila mereka sampai kepadanya (surga) dan pintu-pintunya telah dibukakan, penjaga-penjaganya berkata kepada mereka, "Kesejahteraan (dilimpahkan) atasmu, berbahagialah kamu! Maka masuklah, kamu kekal di dalamnya."
Malaikat Ridwan Tidak Mengetahui Kenikmatan Surga
Surga memberikan kenikmatan yang luar biasa kepada penghuninya, salah satunya adalah keberkahan hidup kekal lahir dan batin.
Sebagaimana Rasulullah SAW bersabda:
"Siapa yang masuk surga selalu merasa nikmat, tidak pernah susah, pakaiannya tidak pernah cacat, dan kepemudaannya tidak pernah sirna." (HR.Muslim)
Dibalik semua kenikmatan tersebut, ternyata terdapat fakta, jika sang penjaga surga Malaikat Ridwan tidak pernah mengetahui seluruh jenis kenikmatan surga yang Allah berikan kepada penduduk surga, seperti yang dikatakan Ustad Nur Rohmad dalam kanal Youtube NU Online episode 36, pada Rabu (23/12/2020).
Terdapat dua jenis kenikmatan yang Allah berikan, yaitu:
Pertama, kenikmatan biasa yang dirasakan pada seluruh penduduk surga.
Kedua, kenikmatan khusus yang hanya bisa dirasakan oleh orang-orang bertakwa, para rasul, nabi, wali, atau para ulama yang mengamalkan ilmunya.
Dalam hadist Qudsi dijelaskan nikmat khusus itu, Rasulullah SAW bersabda:
"Allah berfirman, aku telah menyiapkan bagi hamba-hambaku yang shaleh, jenis kenikmatan khusus yang tidak pernah dilihat mata, tidak pernah didengar oleh telinga, dan tidak pernah terlintas di hati manusia.
Lebih lanjut, Ustad Nur Rohmad mengatakan, "Tidak semua orang yang masuk surga adalah orang yang shaleh dan bertakwa. Mereka yang masuk surga adalah yang sesuai dengan kehendak Allah."
"Ada pelaku maksiat yang meninggal dalam keadaan mukmin. Ia telah melakukan banyak dosa besar dan belum sempat untuk bertaubat. Orang yang seperti ini di akhirat kelak tergantung atas kehendak Allah. Bisa saja Allah menyiksanya terlebih dahulu di neraka, kemudian ia dikeluarkan dari neraka lalu dimasukkan ke surga. Jangan sekali-kali seorang mukmin mencaci satu di antara malaikat-malaikat Allah. Sebab, tindakan itu termasuk dalam kekufuran dan dianggap telah keluar dari agama Islam," ungkap dia.
Allah berfiman dalam Al-Quran surat Al-Baqarah ayat 98:
"Barangsiapa menjadi musuh Allah, malaikat-malaikat-Nya, rasul-rasul-Nya, Jibril dan Mikail, maka sesungguhnya Allah musuh bagi orang-orang kafir."
Wujud Malaikat Ridwan
Sebagai penjaga surga, Malaikat Ridwan memiliki penampilan yang menyenangkan.
Dalam Quran surat Fatir ayat 1 dijelaskan bahwa Ridwan memiliki sayap.
"Segala puji bagi Allah Pencipta langit dan bumi, yang menjadikan malaikat sebagai utusan-utusan (untuk mengurus berbagai macam urusan) yang mempunyai sayap, masing-masing (ada yang) dua, tiga, dan empat. Allah menambahkan pada ciptaan-Nya apa yang Dia kehendaki. Sungguh, Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu."
Dikutip dari buku An-Nar Ahwaluha wa Adzabuha karya Mahir Ahmad Ash-Shufiy, Malaikat Ridwan dikatakan merupakan sosok yang murah senyum dan menyenangkan para hati penghuni surga.
Ia akan menyambut kedatangan para penghuni surga, ketika mereka baru memasuki surga dengan penuh keramah-tamahan dan kehangatan.
Dalam Kitab Hadil Arwah ila Biladil Afrah, disebutkan Malaikat Ridwan akan menyambut kedatangan para penghuni surga dengan gembira, salam, dan pujian.
Ia akan menyambut para penghuni surga dengan ucapan "Salam sejahtera untuk kalian semua."
Itulah ulasan singkat tentang Malaikat Ridwan, malaikat penjaga surga yang tidak mengetahui kenikmatan surga.
Editor: Ratni Dewi Sawitri