PARBOABOA, Jakarta - Dua warga di Desa Makuang, Kecamatan Messawa Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar) meninggal dunia setelah tertimbun longsor pada Kamis (2/2/2023). Selain itu, satu orang lainnya menderita luka-luka.
Korban meninggal diketahui bernama Asniati (48) dan Elva Kristi (14). Sementara satu korban selamat Rosmita (19) mengalami memar pada tangan sebelah kanan dan paha sebelah kiri.
Longsor tersebut terjadi sekitar pukul 23.00, setelah hujan deras yang melanda wilayah tersebut sehari kemarin. Ketiga korban yang sedang tidur tertimbun setelah tebing di belakang rumah korban longsor dan menyebabkan tembok dinding rumah ambruk dan menimpa korban.
"Longsor terjadi karena hujan yang terjadi terus menerus sejak kemarin (Kamis siang) hingga tadi malam saat kejadian," ungkap Bhabinkamtibmas Polres Mamasa Brigadir Yogi kepada wartawan, Jumat (3/2/2023).
Yogi menyebut, proses evakuasi korban berlangsung selama tiga puluh menit menggunakan alat seadanya. Jenazah kedua korban ditemukan dalam keadaan terlungkup tertimbun bebatuan dari dinding kamar.
"Sekitar tiga puluh menit proses evakuasinya, kita pakai tangan menggali soalnya khawatir jangan sampai mengenai tubuh korban kalau pakai alat," tandasnya.
Rosmita yang selamat dari musibah ini diselamatkan warga dan telah menjalani perawatan di Puskesmas Messawa.