Ria Ricis dan Teuku Rian Umumkan Jenis Kelamin Anak Pertamanya

Tampilan Ria Ricis dan Teuku Ryan saat mengadakan acara gender reveal (Foto: Pingkan/detikcom)

PARBOABOA, Jakarta – Di usia kandungannya yang sudah menginjak 7 bulan, Ria Ricis dan suaminya Teuku Ryan menggelar cara gender reveal untuk mengumumkan jenis anak pertama mereka.

Acara gender reveal itu diunggah oleh pemilik nama asli Ria Yunita melalui kanal Youtube dan Instagram Pribadinya. Ria Ricis yang mengenakan gaun berwarna biru dan Teuku Ryan dengan setelan jas berwarna merah jambu, tampak antusias saat menggelar acara tersebut.

Nantinya, Ria Ricis akan memecahkan balon berwarna hitam, yang di dalamnya akan menunjukkan jenis kelamin anak yang dikandungnya. Sebelum acara dimulai, Teuku Ryan sempat mengungkapkan bahwa dirinya menginginkan anak perempuan.

"Kalau ayang emang penginnya (jenis kelamin) apa?" tanya Ria Ricis dikutip dari kanal YouTubenya, Rabu (18/5/2022).

"Aku maunya sih cewek," kata Teuku Ryan.

Keduanya kemudian diminta untuk menuju ke taman yang telah dihias balon berwarna biru muda dan merah muda. Lalu, mereka diminta untuk menarik dua buah tali agar bisa membuka kotak yang sudah tergantung di atas pohon.

Ketika Ricis dan Ryan menarik tali kotak tersebut, muncul balon-balon kecil berwarna merah muda yang menunjukkan bahwa anak pertama mereka berjenis kelamin perempuan.

"Anak Papa, anak Papa," kata Ria Ricis sembari mengusap air matanya.

"Alhamdulillah anak kami... Insya Allah kalau Allah mengizinkan lahir dengan gender perempuan," ungkap Ria Ricis.

Bersamaan dengan pengumuman tersebut, Ria Ricis juga mengungkapkan bahwa dirinya sebenarnya mendambakan untuk memiliki anak laki-laki pada kehamilan pertamanya ini.

"Walaupun saya inginnya laki-laki tapi ternyata perempuan aku tetap bersyukur banget. Mau anaknya laki-laki atau perempuan pasti akan tetap menjadi anak kesayangan kami berdua," ucap Ria Ricis

Meski dikaruniai anak pertama yang berjenis kelamin perempuan, Ria Ricis pun berharap agar sang buah hati memiliki ketangguhan khususnya dalam hal berenang.

"Semoga bener-bener ada kekuatan dahsyat untuk menyelam," pinta Ria Ricis.

Diketahui, Ria Ricis mengumumkan kehamilan pertamanya melalui akun Instagram pribadi miliknya pada Selasa (22/3) lalu. Dalam unggahan tersebut, Ria Ricis dan Teuku Ryan tampak kompak dalam balutan serba biru.

Teuku Ryan terlihat memeluk Ria Ricis yang sedang menunjukkan hasil positif pada alat tes kehamilannya.

"ALHAMDULILLAH.. Allah titipin bayi di badan saya. Enggak perlu umpet-umpetan lagi deh. Akhirnya si bayi go public juga," tulis Ria Ricis.

"Mohon doanya ya teman-teman semua. Semoga diberi kesehatan untuk kami." lanjutnya.

Kehamilan ini menjadi pengalaman pertama dari Ria Ricis dan Teuku Ryan setelah resmi menikah pada 12 November 2021 lalu.

Keduanya melangsungkan akad nikah di sebuah hotel bilangan Pondok Indah dan dinikahkan oleh penghulu H.Madari dari KUA.

Dalam acara pernikahan itu, sejumlah keluarga dan saksi turut hadir seperti Deddy Mizwar, Ridwan Kamil, Komjen Boy Rafli Amar, Ustaz Adi Hidayat dan Ustaz Yusuf Mansyur.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS