Pemain Sinetron Si Entong Dicky Topan Meninggal Dunia

Pemeran Topan dalam sinetron Si Entong meninggal dunia (kapanlagi.com)

PARBOABOA, Jakarta – Kabar duka datang dari dunia seni peran Tanah Air, Dicky Lebrianto alias Dicky Topan, pemeran Topan dalam sinetron Si Entong meninggal dunia. Kabar tersebut disampaikan langsung oleh sang ibu, Lusi Yanti saat dikonfirmasi lewat sambungan telepon pada Jumat (8/7/2022).

"Iya Dicky Topan meninggal," ucap Lusi Yanti sambil menangis.

Berdasarkan keterangan Lusi Yanti, Dicky Topan menghembuskan nafas terakhirnya usai berjuang melawan pembengkakan jantung. Ia juga sempat memberikan penjelasan singkat tentang kondisi Dicky Topan sebelum meninggal dunia.

"Dicky tuh sehat, dia memang ada kelainan di jantung, kan dia emang nggak seperti anak normal ya enggak sempurna, tapi dia aktif," ujar Lusi.

"Pas covid dia itu nggak ada kegiatan banyak, tidur, mungkin di situ kambuh, dari bulan Februari 2021 sakit udah lima kali masuk rumah sakit," lanjutnya.

Sayangnya, Lusi Yanti belum bisa bercerita lebih banyak mengenai kondisi Dicky Topan sebelum meninggal lantaran masih harus mengurus jenazah sang putra.

Selain itu, Lusi Yanti juga meminta maaf kepada semua orang mewakili Dicky Topan. Ia berharap agar orang-orang bisa memaafkan kesalahan sang anak ketika masih hidup.

"Maafin kesalahan Dicky ya," tuturnya.

Saat ini jenazah Dicky Topan masih disemayamkan di rumah duka di kawasan Petojo Jakarta.

Rencananya, Pria berusia 26 tahun itu akan dimakamkan di TPU Karet Bivak, Jakarta, sehabis sholat Jumat.

Aktor bernama lengkap Dicky Lebrianto ini lahir pada 22 Februari 1996.

Ia mulai dikenal pada awal 2000-an saat memerankan tokoh Topan adik Entong dalam sinetron Si Entong yang dirilis pada 2006 lalu. Selain dirinya, sinetron itu juga dibintangi sejumlah artis Tanah Air, seperti Fachri Muhammad, Adi Bing Slamet, dan Rheina Ipeh.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS