Viral Video Pasutri di Medan Jadi Korban Begal Bersajam Saat Hendak ke Pasar, Sepeda Motor Disikat

Tangkapan layar aksi perampokan bersajam yang mendera pasutri di Medan, Minggu (5/2/2023) kemarin. Polisi sedang melakukan penyelidikan memburu pelaku. (Foto: Instagram TKPMedan).

PARBOABOA, Medan - Pasangan suami istri (Pasutri) di Medan menjadi korban begal saat hendak ke pasar, Minggu (5/2/2023) pagi kemarin. 

Ironisnya, perampokan ini terjadi di depan rumah korban di Jalan Kakap Medan. Pagi itu, kedua korban sedang bersiap-siap beranjak pergi ke pasar dengan mengendarai sepeda motor. 

Aksi perampokan mengerikan ini terekam kamera CCTV yang terpasang di lokasi. Begitu tersebar di media sosial, video ini menjadi viral. 

Dilihat dari akun instagram @tkpmedan, Senin (6/2/2023) tampak sebelum perampokan terjadi sang suami sudah berada di atas sepeda motor dengan kondisi menyala. 

Saat istrinya hendak naik ke boncengan, tiga orang pemuda mengendarai satu unit sepeda motor memepet korban. 

Dua orang pelaku kemudian turun dan langsung merampas paksa sepeda motor korban. Salah seorang pelaku terlihat menenteng senjata tajam dan hendak membacok korban. 

Korban yang tidak berdaya, pelaku langsung merampas sepeda motor korban dan kabur meninggalkan lokasi kejadian. Korban sempat berlari mengejar tapi usahanya sia-sia. 

Kepala Unit Reserse Kriminal (Kanit Reskrim) Polsek Medan Area Iptu Harles R Gultom dikonfirmasi Parboaboa, Senin (6/2/2023) pagi membenarkan kejadian perampokan yang dialami pasutri ini saat hendak pergi ke pasar. 

Pihaknya saat ini sedang melakukan penyelidikan untuk menangkap pelaku. 

"Sedang kita selidiki untuk menangkap pelakunya," tukasnya. 

Editor: RW
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS