Idul Adha 2022, Keluarga Plt Wali Kota Pematangsiantar dan ASN Pemko Berkurban 9 Sapi

Keluarga Plt Wali Kota Pematangsiantar dan ASN Pemko Berkurban 9 Sapi (Parboaboa)

PARBOABOA, Pematangsiantar – Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Pematangsiantar Susanti Dewayani, bersama jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah kota (Pemko) Pematangsiantar menggelar acara penyembelihan hewan kurban.

“Alhamdulillah ini adalah rangkaian dari perayaan Idul Adha. Setelah kemarin kita melaksanakan sholat Idul Adha di Lapangan Simarito dan dibeberapa tempat, hari ini melaksanakan pemotongan hewan kurban,” kata Susanti kepada Parboaboa.

Penyembelihan dilakukan pada Senin, (11/07/2022) pagi, di Rumah Dinas Wali Kota Pematangsiantar, Jalan MH Sitorus. Hewan kurban yang disembeli merupakan pemberian dari keluarga Susanti, Bank Sumut, PDAM Tirta Uli, dan jajaran ASN pemko Pematangsiantar

“Hari ini ada 9 ekor sapi yang akan disembeli, hewan kurban berasal dari sumbangan keluarga besar pemko Pematangsiantar dan dari BUMD,” sambungnya.

Tujuan pelaksanaan penyembelian hewan kurban di Rumah Dinas Wali Kota dalam rangka menjalin hubungan silaturahmi. Selain itu, daging kurban akan disalurkan ke seluruh tenaga honorer pemko Pematangsiantar dan masyarakat sekitar.

“Daging kurban ini akan dibagikan kepada yang membutuhkan, antara lain kepada tenaga honorer kami dan sebagian kepada masyarakat sekitar kota Pematangsiantar,” ungkapnya.

Susanti mengungkapkan, penyembelihan hewan kurban sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta ia berharap pada moment ini masyarakat Pematangsiantar bisa merasakan suka cita dan menumbuhkan rasa saling peduli.

“Kami bersyukur kepada Allah SWT, kemudian kita memberikan sebagian rezeki kita, dan memberikan yang terbaik kepada masyarakat. Dan pada moment ini juga kita bisa melihat keikhlasan kita untuk berkurban. Saya berharap masyarakat Pematangsiantar bisa saling peduli terhadap sesama,” tutupnya.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS