Anies Resmikan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu di Jaksel

Anies Baswedan meresmikan Taman Literasi Martha Tiahahu (Foto: Antara)

PARBOABOA Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu (MCT) di daerah Blok M, Jakarta Selatan pada Minggu (18/09/2022), setelah proses revitalisasi selesai dilakukan.

Kini, taman yang menjadi pusat kegiatan literasi di Kota Jakarta itu nampak lebih tertata dengan penambahan sejumlah fasilitas. Selain itu, akses menuju lokasi juga semakin mudah karena berada di kawasan Transit Oriented Development (TOD) Blok M.

Dalam sambutannya, Anies berharap MCT dapat menjadi wadah bertemunya pegiat literasi, penerbit, penulis, dan masyarakat umum di Kota Jakarta untuk melakukan kegiatan rutin menyangkut literasi.

"Kita adalah kota yang kaya dengan karya-karya literatur. Dengan itu, kita berharap nantinya ini menjadi salah satu pusat dari kegiatan literasi di Jakarta," ucapnya.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga mengungkapkan kebanyakan toko buku dan penerbit berkantor di Jakarta, yaitu sekitar 30 persen toko buku modern Indonesia dan 5.248 penerbit berada di Ibu Kota Indonesia ini.

"Jumlah penerbit di Jakarta saja jumlahnya luar biasanya banyak, nah itu semua tersebar. Karena tersebar, sehingga kegiatan-kegiatan menjadi sulit atau jarang terjangkau dengan mudah oleh masyarakat orang tua. Sekolah yang ingin mengajak generasi baru berkegiatan terkait dengan literatur mereka sukit mencari titik temunya," kata Anies.

Anies juga membahas pentingnya literasi untuk kemajuan Jakarta, dimana literasi menjadi dasar untuk membangun masyarakat yang maju dan modern.

"Begitu juga di Indonesia. Seluruh keterampilan lain itu dimulai dari keterampilan yang sangat dasar, yaitu literasi," ujarnya.

Lebih lanjut, Anies menyampaikan dengan hadirnya taman literasi ini juga semakin menegaskan bahwa Jakarta bukan hanya sekedar pusat pemerintahan maupun perekonomian semata, namun juga menjadi pusat literasi Indonesia.

"Tapi Jakarta juga menjadi salah satu pusat literasi Indonesia. Dan, bahkan Jakarta sudah masuk di dalam UNESCO yang menggambarkan Jakarta bagian dari gambaran dunia," pungkasnya.

Sekedar informasi, taman yang baru direvitalisasi ini berlokasi dekat dengan Stasiun MRT Blok M dan Terminal Blok M.

Di taman yang berdiri di atas lahan seluas 9.170 meter persegi ini, pengunjung dapat melakukan beragam aktivitas karena taman ini dilengkapi dengan perpustakaan, plaza anak, healing garden, dan amphitheatre. Taman Literasi Martha Tiahahu merupakan salah satu bagian utama dalam pengembangan kawasan berorientasi transit Blok M-Sisingamangaraja.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS