Dishub DKI Ajukan Izin Uji Coba Layanan Transjakarta Rute Bandara Soekarno-Hatta

Uji coba layanan operasional Transjakarta dengan rute Bandara Soekarno-Hatta diharapkan bakal dilakukan pada minggu pertama bulan Juli 2023. (Foto: Parboaboa/Binas Karos)

PARBOABOA, Jakarta - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta tengah mengajukan izin uji coba layanan operasional Transjakarta dengan rute Bandara Soekarno-Hatta.

Adapun, pengajuan izin operasional itu ditujukan kepada Badan Pengelolaan Transportasi Jabodetabek (BPTJ).

Informasi ini disampaikan oleh Kepala Dishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo kepada awak media pada Rabu, 14 Juni 2023.

Syafrin mengatakan jika uji coba layanan Transjakarta khusus karyawan bandara ini diharapkan bakal dilakukan pada minggu pertama bulan Juli 2023 mendatang dengan mengoperasikan sebanyak 15 unit bus.

Dalam kesempatan yang sama, ia mengungkapkan bahwa pada tahap awal uji coba, pihaknya akan mengoperasikan Transjakarta dari Terminal Kalideres ke Bandara.

Kemudian, lanjut Syafrin, dari uji coba layanan tersebut akan dipilih rute paling efisien untuk ditempuh dalam perjalanan menuju Bandara Soekarno-Hatta (Soetta).

Sebelumnya, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menyebut jika Direktur Utama Angkasa Pura Airports, Faik Fahmi mengusulkan agar bus Transjakarta melayani hingga ke Bandara Soekarno-Hatta.

Hal ini Heru Budi ungkapkan usai mendampingi Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi melakukan peninjauan sarana dan prasarana (sarpras) perkeretaapian daerah lingkup Provinsi DKI Jakarta dan Provinsi Banten pada Minggu, 28 Mei 2023.

Heru mengatakan bahwa layanan bus Transjakarta hingga Bandara Soekarno-Hatta ini diusulkan hanya akan berlaku di waktu tertentu demi memudahkan para pekerja yang ada di sana.

Dalam kesempatan yang sama, Budi Karya Sumadi menyatakan bahwa pelayanan bus Transjakarta hingga bandara ini dipastikan tidak akan mengganggu Damri.

Selain itu, jika bus Transjakarta akan benar-benar dioperasikan hingga menuju bandara, maka ia yakin jika tarifnya bakal menjadi lebih murah.

Editor: Maesa
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS