Awal Pekan, Harga Sejumlah Kebutuhan Pokok Masyarakat di Sumut Relatif Stabil

Suasana pasar tradisional di mana harga beberapa kebutuhan pokok masyarakat relatif stabil. (Foto: PARBOABOA/Fika)

PARBOABOA, Medan – Harga cabai merah di awal pekan ini mengalami kenaikan dibandingkan dengan harga pada akhir pekan kemarin.

Mengacu pada Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS), harga cabai merah ditransaksikan rata-rata Rp43.300 per kilogram, lebih tinggi dari level sebelumnya yaitu Rp34.900 per kilogram di Kota Medan.

Sementara itu, harga cabai merah di Sumatera Utara (Sumut) secara keseluruhan rata-rata sebesar Rp43.550 per kilogram.

Selain cabai merah, dari pantauan PIHPS harga cabai rawit juga ditransaksikan menguat dari Rp47.050 menjadi Rp47.200 di Sumut. Harga cabai rawit terpantau lebih tinggi dari pekan sebelumnya.

Pengamat Ekonomi Sumatera Utara, Gunawan Benjamin mengatakan kenaikan harga ini wajar terjadi. Namun, diperkirakan hanya akan berlangsung sesaat. Harga akan kembali normal nantinya.

Selain komoditas cabai, harga bawang merah terpantau stabil dengan kecenderungan turun. Harga bawang merah mengacu kepada PIHPS di Sumut rata-rata bergerak turun menjadi Rp30.200 per kilogram, dari sebelumnya Rp31.000 per kilogram.

Jika mengambil sampel, ada pedagang yang menurunkan harga bawang merah sampai rp4 ribu per kilogram pada hari ini.

Ditambah, varian harga bawang merah di pasar masih terpantau bergerak dalam rentang angka Rp23 ribu hingga Rp30 ribu per kilogram di wilayah Kota Medan, Deli Serdang, Langkat dan sekitarnya.

Kemudian harga bawang putih, sekalipun terpantau stabil di Kota Medan. Namun, untuk wilayah sumut, harga bawang putih juga mengalami penurunan dari rata-rata Rp40.150 per kilogram menjadi Rp39.750 per kilogram pada hari ini.

Sementara itu, harga daging ayam terpantau bergerak stabil dalam rentang Rp23 ribu hingga Rp30 ribu per kilogram di Kota Medan.

Selebihnya, harga beras masih bergerak stabil dalam rentang Rp14 hingga Rp15 ribu per kilogram untuk kualitas medium ke super.

Harga daging sapi juga terpantau stabil di kisaran Rp120 ribu hingga Rp140 ribu per kilogram. Harga minyak goreng curah juga relatif stabil di kisaran dalam rentang Rp16 ribu hingga Rp17 ribu per kilogram, di tengah kenaikan harga minyak goreng subsidi minyakita.

Gula pasir juga masih relatif stabil di kisaran angka Rp17 ribu hingga Rp19 ribu per kilogram. Demikian hal nya dengan telur ayam yang terpantau bergerak stabil di kisaran Rp1.600 hingga Rp1.800 per butirnya.

“Secara keseluruhan, harga sejumlah bahan kebutuhan pangan pokok di awal pekan relatif stabil,” jelas Gunawan Benjamin kepada PARBOABOA, Senin (15/07/2024).

Pita boru Hutagaol, seorang penjual sayur mayur di kawasan pasar induk Lau Cih mengatakan hal senada. Sejumlah harga komoditas bahan pangan ada yang menurun dan naik. Walaupun kenaikan harga tidak terlalu signifikan.

Sedangkan dari sisi penjualan, ia mengaku sudah mengalami sedikit peningkatan dibandingkan bulan sebelumnya. Walaupun, peningkatan yang terjadi juga tidak cukup signifikan.

Pita memahami tidak terlalu signifikannya peningkatan jumlah pembelian masyarakat dikarenakan kebutuhan sekolah anak yang bersamaan di bulan ini.

“Ini kan masuk tahun ajaran baru. Orangtua kebanyakan akan memastikan kebutuhan sekolah anaknya selesai dulu baru bicara makan. Makanya aku bilang tadi ada peningkatan tapi nggak terlalu banyak lah,” ujarnya kepada PARBOABOA.

Menurut Pita, penurunan harga cabai merah, bawang merah dan bawang putih sangat membantu bagi masyarakat. Pasalnya, ketiga komoditas bahan pangan ini adalah bahan utama dalam pengolahan makanan.

Akan tetapi, ia berharap penurunan harga komoditas pangan ini tidak berjalan sesaat saja. “Mudah-mudahan bisa turun semua dan bisa bertahan lama turunnya,” tandasnya.

Editor: Fika
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS