Angkot di Riau Terbakar, Seluruh Penumpang Gosong

Angkot di Riau Terbakar, Seluruh Penumpang Gosong

PARBOABOA, Pekanbaru - Sebuah angkutan kota (angkot) terbakar saat mengantarkan satu keluarga untuk berobat di Rokan Hilir, Riau pada Sabtu (6/11). Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun 9 penumpang didalam,  mengalami luka bakar.

"Angkot tadi terbakar di jalan lintas Riau-Sumatera Utara, Bangko Pusako, Rokan Hilir. Kebakaran sekitar pukul 09.00 WIB," kata Kapolres Rokan Hilir AKBP Nurhadi Ismanto.

Angkot terbakar tepat di depan Puskesmas Bangko Jaya. Sebelum api membesar, para penumpang melihat mobil mengeluarkan asap tebal disusul api dan teriakan seluruh penumpang.

Dalam hitungan detik, api di dalam mobil membesar, sementara sembilan penumpang yang ada di dalam langsung dievakuasi ke puskesmas dan mendapat pertolongan pertama.

Angkot sempat berjalan sendiri karena diduga sopir tidak sempat menarik rem tangan saat keluar dari angkot untuk menyelamatkan diri. Melihat hal itu, para nekat menahan lajunya api dengan alat seadanya bersama sama memadamkan api didalam angkot dengan menyiram air seadanya sampai satu jam kemudian api didalam angkot tersebut padam.

Insiden ini diduga terjadi karena korsleting kelistrikan di bagian mesin. Kerugian materil dalam insiden ini diperkirakan mencapai Rp 40 juta.

Nama nama korban dan korban yang alami luka bakar:

1. Marusaha Silalahi ( 31)

2. Marsel Silalahi (7) LB 70 persen

3. Angel Mika (3,6) LB 95 persen

4. Yoel pratama Silalahi (2) LB 50 persen

5. Desi Wati Silalahi (25) LB 70 persen

6. Pernando Sinaga (33) LB 80 persen

7. Keysia Sinaga ( 7 bulan) 85 persen

8. Leonardo Silalahi (30) LB 70 persen

9.Rebeca Hutasoit (27)

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS