PARBOABOA, Brebes - Pasir Gibug menjadi salah satu tempat wisata di Brebes populer yang cocok dinikmati berrsama keluarga atau orang terdekat.
Tempat ini memiliki konsep wisata alam yang dibalut unsur kekinian. Menawarkan pemandangan indah perbukitan dan ada sejumlah aktivitas seru yang bisa dinikmati.
Destinasi wisata ini potensial bakal menjadi salah satu andalan di Kabupaten Brebes, karena panorama perbukitannya yang sungguh memesona.
Selain memiliki panorama yang memesona dan aneka wahana, tempat wisata ini memiliki banyak spot swafoto yang sayang jika dilewatkan.
Destinasi wisata Pasir Gibug ini memiliki luas sekitar 38 hektare, lahan-lahannya merupakan aset milik Pondok Pesantren Mubarokal Ulum, Desa Penanggapan, Kecamatan Banjarharo, Kabupaten Brebes.
Bagi kamu yang berencana mengunjungi wisata Pasir Gibug Brebes, yuk simak informasi di bawah ini terlebih dahulu!
Daya Tarik Pasir Gibug
Pasir Gibug adalah taman cantik yang sangat luas dan berada di area perbukitan. Hal tersebut menjadikannya objek wisata yang dipenuhi view yang memanjakan mata, dan memiliki udara yang sangat sejuk.
Kawasan tersebut diintegrasikan oleh jalur pejalan kaki yang nyaman, dan bersih. Di setiap sudut terdapat gazebo, taman bunga, dan hamparan rumput hijau.
Selain itu, kawasan Pasir Gibug juga dilengkapi dengan spot selfie yang kekinian. Spot selfienya sangat banyak, dan beragam tema dengan latar alam yang cantik.
Daya tarik selanjutnya dari Pasir Gibug Penanggapan Brebes adalah spot waterparknya yang cantik, bersih dan fullcolor.
Terdapat 2 kolam renang di Pasir Gibug. Yang pertama kolam renang anak, dan yang ke dua kolam renang untuk usia dewasa.
Hebatnya lagi, spot waterpark Pasir Gibug juga dilengkapi dengan spot selfie berupa area bebatuan, atau jalur air terjun buatan.
Hampir semua sudut di Pasir Gibug tersaji indah. Oleh karena itu tidak ada salahnya jika penulis menyebut bahwa Pasir Gibug akan membuat memori HP kamu penuh dengan foto – foto yang keren.
Wisata Pasir Gibug Penanggapan juga sangat cocok dijadikan tujuan wisata keluarga. Selain terdapat spot kolam renang, di sana juga terdapat wahana permainan anak.
Jika berkunjung saat akhir pekan, banyak pengunjung dari berbagai daerah yang datang. Karena lokasinya berbatasan dengan Kabupaten Kuningan Jawa Barat, pengunjung pun kebanyakan berasal dari dari daerah tersebut dan juga kota kota lain di sekitanya.
Bagi yang akan berwisata, pengunjung dikenai tiket masuk seharga Rp.10.000 per orang. Setiba di lokasi wisata, wisatawan bisa bebas foto-foto kece di tempat khusus yang instagramable.
Selain spot swafoto, di objek wisata Pasir Gibug Penanggapan terdapat kolam renang, gazebo untuk bersantai sambil menikmati pemandangan Waduk Malahayu, wahana bermain anak dan lain-lain.
Harga Tiket Masuk Pasir Gibug
Tiket masuk ke Pasir Gibug terbilang cukup murah bagi semua kalangan. Harganya terjangkau hanya Rp15.000 dan tidak menguras dompet. Namun untuk mencoba atau menaiki tiap wahananya, harus membayar lagi.
- Tiket Masuk: Rp15.000
- Tiket Masuk Kolam Renang: Rp15.000
Taman wisata ini buka setiap hari. Waktu operasionalnya mulai dari jam 8 pagi hingga jam 5 sore. Namun pada hari Senin biasanya tutup lebih awal.
Jam terbaik untuk berkunjung yaitu pada pagi hari atau sore hari. Agar tidak terlalu banyak terpapar panas terik matahari.
Lokasi Pasir Gibug
Taman rekreasi penuh wahana Pasir Gibug ini berlamat di dekat perbatasan antara Jawa Tengah serta Jawa Barat. Tepatnya di Penanggapan, Kec. Banjarharjo, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah 45597.
Dari Kota Brebes menuju ke lokasi berjarak sekitar 52,5 km. Jika menempuhnya menggunakan kendaraan akan memakan waktu 1 jam 32 menit.
Kondisi jalan masih cukup kecil dengan lebar hanya 3 – 3,5 meter saja dan melewati area pemukiman. Jadi pengunjung yang membawa kendaraan harap lebih berhati-hati.
Demikianlah informasi mengenai wisata Pasir Gibug Brebes, Jawa Tengah yang perlu kamu perhatikan. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur!
Editor: Wanovy