10 Model Kanopi Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik

10 Model Kanopi Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik
Model kanopi teras depan rumah, foto: RumahKu Unik

PARBOABOA - Mempunyai model kanopi teras depan rumah minimalis sebagai perlindungan dari cahaya matahari atau hujan ialah kemauan beberapa orang.

Dengan desain minimalis dan fungsional, kanopi akan membuat teras depan rumah kamu sejuk, aman, dan pas dijadikan spot santai.

Sebenarnya, ada bermacam model kanopi teras depan rumah terkini yang sekarang disukai beberapa orang.

Penasaran apa saja? Yuk, simak 10 inspirasi ide model kanopi teras depan rumah minimalis berikut!

1. Model Kanopi Polos Multifungsi

(Sumber: unsplash.com/@fensterschmidinger)

Rekomendasi model kanopi teras depan rumah sederhana pertama kali ini memiliki fungsi yang bisa kamu gunakan sesuai kebutuhan.

Pertama, kanopi yang digunakan tersebut bisa membantu untuk memberikan perlindungan dari adanya terik sinar matahari. Kamu masih bisa bersantai di teras rumah dengan nyaman dan menikmati waktu luang.

Kanopi yang ada di atas memiliki perlindungan yang juga bisa dibuka jika kamu ingin mendapatkan sinar matahari di waktu tertentu. Bagian atasnya akan menjadi terbuka lebar kapan saja saat kamu menginginkannya.

Perlu untuk dipahami bahwa untuk jenis kanopi seperti di atas, mungkin akan lebih cocok untuk digunakan pada teras samping rumah.

Terutama teras yang juga digunakan sebagai tempat santai menghabiskan waktu luang dengan anggota keluarga di rumah lainnya.

2. Model Kanopi Warna Hitam

(Sumber: pinterest)

Rekomendasi kedua dari model kanopi teras depan rumah sederhana kali ini bisa kamu gunakan untuk teras rumah dengan ukuran yang lebih kecil.

Terutama untuk rumah yang letaknya di perumahan dan digunakan menutup seluruh teras rumah yang ada.

Biasanya teras seperti di atas akan digunakan sebagai tempat menaruh motor, mobil, atau sepeda setelah baru datang dari luar.

Tentunya kanopi tersebut mampu menjaga kendaraan tersebut terhindar dari teriknya sinar matahari dan datangnya air hujan.

3. Model Kanopi Alami Bahan Kayu

(Sumber: pexels.com/@max-artbovich)

Rekomendasi berikutnya untuk model kanopi teras depan rumah sederhana kali ini lebih cocok digunakan untuk teras yang memang dikhususkan sebagai tempat bersantai.

Penggunaan kayu sebagai bahan kanopi cocok sebagai upaya untuk memberikan kesan alami dan lebih santai.

Seperti yang ada di atas, mungkin teras yang dimaksud bukan sebagai teras rumah untuk menaruh mobil.

Namun, lebih digunakan pada teras rumah yang didesain khusus dengan ditaruh sofa dan berbagai furniture yang lainnya.

4. Desain Kanopi Abstrak

(Sumber: pinterest)

Coba lihat model kanopi teras depan rumah ini, coba apa yang sedang kamu fikirkan? karena bentuknya yang tidak pada umumnya.

Mungkin si pemilik rumah menginginkan tampilan yang berbeda dari pada kanopi pada umumnya.

Dan bahkan bisa jadi si pemilik rumah memiliki jiwa seni yang tinggi dan menyukai seni abstrak.

Sehingga si pemilik rumah mengimplementasikannya pada kanopi di depan rumah sebagai identitas dirinya.

5. Kanopi dengan Pilar Menempel di Tembok

(Sumber: pinterest)

Desain kanopi dengan pilar menempel di tembok, bisa menjadi pilihan kamu untuk membuat rumah menjadi teduh.

Kanopi jenis ini bisa kamu gunakan bila dinding pembatas rumah kamu memiliki tinggi 1 sampai 2 meter. Kemudian pilarnya akan dipasang di dinding pembatas rumah tersebut.

Dengan begitu tampilan kanopi tampak mewah, bila dipadukan dengan rumahmu.

6. Kanopi dengan Pilar Baja

(Sumber: pinterest)

Desain kanopi dengan pilar baja, bisa kamu pilih untuk membuat garasi kamu menjadi teduh.

Biasanya desain kanopi ini, banyak digunakan oleh masyarakat yang bertempat tinggal di daerah perumahan.

Hal ini karena ke banyakan rumah di sana, minim tanaman yang berukuran besar sebagai peneduh. Alhasil banyak masyarakat yang menggunakan kanopi sebagai peneduh.

7. Kanopi dengan Pilar Bentuk V

(Sumber: pinterest)

Model kanopi teras depan rumah minimalis dengan pilar bentuk V, bisa kamu gunakan untuk membuat teduh beranda sekaligus parkiran rumahmu.

Desain kanopi ini, biasa digunakan untuk rumah yang mengusung konsep modern dengan interior hitam putih.

Sehingga dengan menggunakan desain kanopi dengan pilar bentuk V, akan menambah kesan mewah pada rumahmu.

8. Kanopi Rumah Minimalis dari Kaca

(Sumber: Solarlux)

Ingin penampilan yang transparan dan manis? Buatlah kanopi rumah dengan memakai kaca. Pada umumnya kanopi kaca dipakai juga karena akan menimbulkan kesan yang mewah.

Teras pun terhindar dari rintikan hujan. Namun, sayangnya kanopi kaca belum bisa dengan maksimal menahan sinar matahari.

Ditambah lagi kamu harus rajin membersihkannya, jika kotor kanopi rumah minimalis dari kaca ini akan sangat terlihat karena sifatnya yang transparan.

9. Kanopi Minimalis dengan Tanaman Rambat

(Sumber: Grid)

Rumah dengan tema natural dan asri sangat cocok menggunakan kanopi dengan tanaman rambat di atasnya.

Untuk bahan dari kanopi tersebut bisa disesuaikan dengan selera seperti dari baja ringan, kayu, maupun batu alam.

Kamu bisa memilih tanaman rambat yang akan dikembangkan di atas langit-langit kanopi seperti tanaman mandevilla, air mata pengantin, alamanda dan lain sebagainya.

Jangan lupa untuk selalu merawat tanaman agar tumbuh dengan subur dan tambah membuat cantik kanopi.

10. Kanopi Material Spandek

(Sumber: pinterest)

Model kanopi teras depan rumah minimalis selanjutnya ialah desain dengan bahan spandek. Jenis ini memiliki keunggulan yang tak kalah dari material lainnya.

Sama seperti galvalum, model kanopi spandek juga mempunyai ketahanan terhadap cuaca ekstrem.

Di samping itu, tampilannya juga cocok untuk rumah yang mengusung konsep minimalis modern masa kini.

Tapi, bukan cuma fungsional dan bernilai estetik, harga model kanopi spandek pun sangat ramah di kantong, lho.

Nah, itulah tadi beberapa inspirasi model kanopi teras depan rumah minimalis yang bisa kamu jadikan referensi. Jangan lupa selalu pantau model rumah masa kini di Parboaboa.com ya!

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS