PARBOABOA, Medan - Kuliner malam Medan menjadi salah satu kegiatan berwisata ketika berkunjung ke Medan. Bukan tanpa alasan, kota Medan memang memiliki ragam kulinernya terutama di malam hari.
Menikmati kuliner malam Medan sembari jalan-jalan menikmati suasana kota maupun hanya mengobrol santai akan memanjakan liburan di Medan.
Jangan cemas, ada berbagai pilihan kuliner malam Medan mulai dari yang manis hingga yang pedas. Harganya pun juga terbilang ramah kantong, ada yang kaki lima atau restoran.
Penasaran apa saja? berikut rekomendasi kuliner malam Medan yang lezat dan sayang dilewatkan saat berkunjung:
1. Ucok durian
Lagi - lagi bagi kamu yang merupakan pecinta durian, bisa singgah di kuliner malam Medan yang dikenal dengan sebutan ucok durian.
Salah satu kuliner yang menyakikan durian sebagai menu utama ini buka 24 jam dan pastinya akan sangat ramai di malam hari.
Beralamatkan di Jalan Wahid Hasyim No. 30-32, Babura, Medan Baru ini, akan membandrol durian dengan harga yang bervariasi, mulai dari Rp 10,000 hingga Rp 65,000.
Banyak jenis durian yang bisa Kamu pilih sesuai dengan selera. Beberapa durian lokal yang berkualitas super sering kali dijadikan sebagai buronan mereka yang memang doyan dengan durian.
Tidak mengherankan jika di waktu kapanpun, tempat wisata kuliner ini sering kali dikunjungi oleh para wisatawan ataupun warga lokal.
2. Sate Padang Al-Fresco
Sate Padang menjadi satu kuliner malam yang populer yang bisa kamu temukan di Medan.
Sate yang disiram kuah kuning kental pedas dengan bumbu yang dominan akan menjadi perpaduan nikmat untuk makan malam.
Salah satu kedai Sate Padang yang paling banyak dicari di Medan adalah Sate Padang Al-Fresco yang berada di Jalan Setia Budi No 213, Medan.
Di sini kamu bisa memilih sate usus, lidah, hingga babat. Sate Padang Al-Fresco buka setiap hari mulai pukul 17.00 hingga 23.00 WIB.
3. Mie Aceh Titi Bobrok
Mie Aceh termasuk kuliner yang banyak tersedia di Medan salah satunya Mie Aceh Titi Bobrok. Lokasinya berada di Jalan Setia Budi Nomor 17D, Sei Sikambing B, Medan Sunggal.
Mie Aceh Titi Bobrok buka pukul 11.00 hingga 22.00 WIB. Berbagai varian Mie Aceh bisa kamu pesan di sini dengan harga yang terjangkau. Harga yang ditawarkan di tempat wisata kuliner malam Medan ini mulai Rp 7.000 hingga Rp 25.000.
4. Kuliner Pagaruyung
Rekomendasi tempat kuliner malam di Medan berikutnya berada di Jalan K.H. Zainul Arifin, Petisah Tengah.
Di tempat ini kamu akan menemukan berbagai pilihan kuliner khas Medan yang lezat. Antara lain, ada sate, ayam penyet, makanan india, martabak, dan masih banyak lagi.
5. Nasi Goreng Semalam Suntuk
Nasi goreng adalah menu yang paling banyak jadi incaran untuk memuaskan perut yang lapar di malam hari.
Ketika kamu ada di Kota Medan dan ingin makan nasi goreng malam-malam, singgah saja di Nasi Goreng Semalam Suntuk.
Campuran semur daging serta kerupuk dalam sepiring nasi gorengnya membuat Nasi Goreng Semalam Suntuk punya cita rasa gurih serta pedas yang khas.
Nasi goreng ini semakin nikmat kalau disantap bersama topping berupa daging sapi ataupun telur mata sapi.
Kalau ingin mencoba nasi goreng ini, kamu cukup datang ke Jl. Karya Wisata dan Jl. Brigjen Katamso.
Warung nasi ini mulai buka dari pukul 17.30 - 02.00 dini hari. Jadi kalau ke Medan, jangan lupa mampir di warung Nasi Goreng Semalam Suntuk.
6. Sate Memeng
Rekomendasi kuliner malam Medan selanjutnya yang wajib dicoba yaitu sate Memeng yang berada di Jalan Irian Barat Nomor 2, Medan.
Kedai yang buka mulai pukul 18.00 – 23.00 WIB ini tidak pernah sepi didatangi pengunjung yang ingin mencoba kenikmatan sate dagingnya.
7. Wajir Seafood
Ingin menikmati kuliner seafood di malam hari, Wajir Seafood bisa menjadi pilihan. Tempat makan di Medan ini menyediakan berbagai menu olahan seafood dengan resep tradisional yang sudah melegenda serta kualitas hidangan yang masih terjaga hingga saat ini.
Nikmatnya olahan seafood ditemani dengan suasana malam khas Medan bakal bikin kamu kangen datang ke tempat makan ini.
Biar nggak penasaran bagaimana cita rasa olahan seafood di tempat ini, datang ke Jalan Kol. Sugiono No. 31, AUR, Medan Maimun, Medan yang buka setiap hari mulai pukul 16.00 hingga 23.00.
8. Kesawan Square
Kesawan Square merupakan kawasan landmark yang ada di kota Medan. Jalanan sepanjang 800 meter ini berubah menjadi surganya kuliner saat malam hari.
Berbagai stand makanan mulai dari yang halal maupun non halal ada di tempat ini. Namun, kamu tidak perlu khawatir saat memilihnya karena untuk makanan halal stand penjual berwarna biru dan untuk non halal berwarna merah.
Selain berburu makanan kamu juga bisa menjadikan tempat ini sebagai spot foto yang menarik karena terdapat bangunan bersejarah peninggalan Belanda di sekitarnya.
Berada di kawasan kota lama tepatnya di Jalan Ahmad Yani, Medan. Disini kamu bisa berwisata kuliner malam sepuasnya sesuai budget dan selera kamu.
9. Martabak Yurich
Bagi kamu pecinta Martabak di kota Medan kamu bisa menemukan berbagai pilihan martabak sesuai selera.
Salah satunya Martabak Yurich yang menjadi favorit di Kota Medan. Martabak ini memiliki berbagai varian rasa dan toping mulai dari Martabak Hitam Oreo, Martabak Merah Buah Naga, Martabak Hijau, dan berbagai rasa lainnya yang kamu pilih sesuai selera.
Buka pada pukul 10.00 hingga 23.30 di Jalan Putri Merak Jingga No.8 H, Kota Medan membuat Martabak Yurich cocok menjadi pilihan kamu saat lapar di malam hari.
10. Mie Tiong Sim
Bagi kamu pecinta kuliner mie, Mie Tiong Sim bisa jadi pilihan untuk kuliner malam kamu.
Mie Tiong Sim merupakan makanan dari Tionghoa yang memiliki tekstur renyah dan disajikan dengan suwiran daging babi serta daging ayam dengan taburan bawang goreng diatasnya untuk menambah cita rasa gurih. Kamu bisa memesan Mie Tiong Sim kuah maupun tanpa kuah sesuai selera.
Buka pada pukul 14.30 hingga 23.30 yang terletak di Jl. Selat Panjang No.7, Ps. Baru, Kota Medan.
Namun, bagi kamu seorang muslim ada baiknya tidak memilih kuliner malam satu ini karena berbahan dasar daging babi.
Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi tempat wisata kuliner malam Medan yang lezat dan sayang untuk dilewatkan. Selamat mencoba!
Editor: -