PARBOABOA, Ciwidey - Kawah Putih adalah sebuah objek wisata yang terletak di Ciwidey, Jawa Barat. Kawah ini terkenal karena keindahan danau berwarna putih kehijauan yang terbentuk akibat aktivitas vulkanik di daerah tersebut.
Kawah Putih terletak sekitar 50 kilometer selatan Bandung, dan dapat dicapai dengan perjalanan sekitar 2 jam dari pusat kota Bandung.
Kawah ini memiliki ketinggian sekitar 2.430 meter di atas permukaan laut, menjadikannya tempat yang sejuk dengan suhu yang lebih rendah daripada daerah sekitarnya.
Ketika kamu mengunjungi Kawah Putih, kamu akan disambut dengan pemandangan yang menakjubkan. Air danau memiliki warna putih kehijauan yang kontras dengan lingkungan sekitarnya yang hijau.
Kamu juga dapat melihat tebing-tebing curam yang mengelilingi kawah, menciptakan lanskap yang spektakuler.
Bagi kamu yang tertarik mengunjungi wisata kawah putih Ciwidey, yuk simak informasi di bawah ini terlebih dahulu!
Sejarah Kawah Putih Ciwidey Bandung
Sama seperti tempat wisata alam Bandung lainnya, kawah putih juga memiliki sejarah awal mula terbentuknya. Sejarah itu juga berasal dari pemahaman ilmu pengetahuan dan juga cerita rakyat yang berkembang.
Menurut sejarah, kawah putih terbentuk akibat dari letusan Gunung Patuha yang terjadi pada abat 10 dan 12.
Letusan yang terjadi itu dianggap sangat dahsyat sehingga memberikan pengaruh yang besar pada lingkungan sekitar dari gunung. Hingga kini, Gunung Patuha juga memiliki beberapa kawah akibat letusan itu.
Namun, kawah yang cukup populer adalah kawah putih Bandung. Hal ini dikarenakan kondisi dari kawah yang dianggap memiliki air berwarna putih. Padahal warna putih itu merupakan pantulan dari tanah dasar kawah yang bercampur dengan unsur tanah lain.
Pada awal diketahui adanya kawah putih, masyarakat lokal tidak menganggap bahwa tempat ini memiliki potensi wisata yang besar. Apalagi kepercayaan masyarakat sekitar kawah menilai tempat ini juga sangat angker.
Hingga pada tahun 1987, seorang ahli geologi bernama Franz Wilhelm Junghuhn melakukan penelitian di puncak gunung Patuha.
Setelah dirinya sampai ke wilayah puncak terdapat sebuah kawah yang menakjubkan dengan air yang kehijauan. Selain itu, di beberapa sisi juga terdapat aroma belerang yang sangat menyengat.
Selanjutnya, pemerintah Belanda menilai bahwa kawah ini memiliki potensi kapur yang sangat baik. Lalu dibangun sebuah pabrik kapur yang kemudian diberi julukan Zwavel Ontgining.
Namun, pabrik ini beralih kepemilikan ke pemerintah Jepang setelah Belanda tidak lagi berkuasa. Pada saat Indonesia merdeka, pemerintah sadar akan potensi wisata yang ada di lokasi ini.
Hal ini yang membuat pemerintah mengelola dengan membangun berbagai fasilitas hingga jalur akses yang memadai. Jika kamu suka ketinggian, kamu juga bisa berkunjung ke Puncak Bukit Bintang Bandung.
Harga tiket masuk Kawah Putih Ciwidey
Berikut perincian harga tiket masuk wisatawan ke Kawah Putih Ciwidey berdasarkan informasi dari laman resmi Wisata Kawah Putih dan akun Instagram @kawahputih_official.
- Tiket masuk wisatawan nusantara Rp 28.000 per orang
- Tiket masuk wisatawan mancanegara Rp 81.000 per orang
Namun demikian, harga tiket masuk Kawah Puth Ciwidey itu belum termasuk tiket masuk kendaraan dan charge jasa reduksi emisi bagi kendaraan roda empat.
Harga atraksi wisata di Kawah Putih Ciwidey
Selain menikmati panorama Kawah Putih Ciwidey, wisatawan juga dapat mengunjungi sejumlah atraksi wisata di obyek wisata tersebut.
Berikut rincian atraksi wisata di Kawah Putih Ciwidey beserta tarifnya:
Harga tiket view deck Sunan Ibu Rp 11.000 per orang
- Harga tiket jembatan apung Rp 15.000 per orang
- Harga tiket taman bermain mini Rp 20.000 per orang
- Harga tiket naik kuda Rp 50.000 per orang
- Harga tiket panahan Rp 20.000 per orang
- Jasa fotografer profesional Rp 10.000
Saat ini, untuk pengguna bis wisata dan motor diwajibkan untuk parkir di area parkir bawah, dan menuju ke lokasi kawah dengan menggunakan angkutan khusus ontang-anting Kawah Putih.
Angkutan ini khusus mengangkut pengunjung dari parkir bawah sampai ke area kawah. Jika menggunakan mobil pribadi, kamu bisa langsung parkir di area parkir atas namun harus membayar jauh lebih mahal (Rp 150.000).
Menggunakan ontang-anting juga asyik kok, memberikan suasana lain saat naik ke lokasi. Hanya saja, banyak driver ontang anting yang cenderung ngebut saat membawa penumpangnya ya.
Lokasi Kawah Putih Ciwidey
Alamat Kawah Putih Ciwidey terletak di daerah Bandung selatan, tepatnya di jalan Soreang-Ciwidey, tepat setelah kebun teh Rancabali. Jaraknya kira-kira 50 KM dari pusat kota Bandung.
Saat ini terdapat akses tol melalui gerbang tol Soreang. Ini memangkas waktu tempuh ke area Ciwidey cukup lumayan. Dulu, kita harus melewati area macet cukup panjang. Sekarang, bisa langsung masuk ke area Soreang.
Rute kawah putih dari jakarta, kamu cukup masuk ke tol cipularang dan keluar di gerbang tol Soreang langsung. Dari sini, tinggal ikuti petunjuk arah menuju Ciwidey saja.
Jika menggunakan kendaraan umum, kamu dapat menggunakan angkutan dari terminal leuwi panjang – terminal ciwidey, lalu disambung dengan angkot terminal ciwidey – situ patenggang, dan berhenti tepat di gerbang masuk kawah putih.
Untuk akses ke kawah putih dari stasiun Bandung, sejauh ini tidak ada rute langsung. Kamu bisa saja menggunakan kendaraan umum dengan menuju ke terminal Leuwi Panjang terlebih dulu. Tapi rasanya akan lebih mudah dan nyaman jika menggunakan rental mobil saja.
Selain mengunjungi wisata Kawah Putih, kamu juga bisa menikmati tempat glamping di Ciwidey yang memiliki pemandangan tak kalah indah lho.
Demikianlah informasi mengenai wisata Kawah Putih Ciwidey, Jawa Barat yang perlu kamu perhatikan. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur!
Editor: Wanovy