PARBOABOA, Toba - Kegiatan 'bersih-bersih' dilakukan menjelang kegiatan internasional F1 H20 yang digelar di Danau Toba, Sumatra Utara (Sumut). Satu bangunan dibongkar.
Kapolres Toba, Taufiq Hidayat Thayeb menyampaikan, aksi gotong royong massal bersih-bersih ini untuk mengoptimalkan lingkungan pusat kota Balige yang menjadi lokasi perhelatan Event F1 Power Boat (F1 H2O) agar tetap bersih dan asri.
"Kebersihan musti tetap kita pantau, sehingga membuat nyaman pengunjung selama berada di Toba," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima Parboaboa, Senin (16/01/2023).
Taufik menyebut, titik sasaran gotong royong pusat Kota Balige dan kawasan Pelabuhan Mulia Raja Napitupulu. Dia mengingatkan mengenai persiapan lainnya, Forkopimda diharapkan tetap bersinergi dan berkomunikasi.
"Sehingga event ini benar-benar terlaksana dengan baik dan sukses," imbuh Kapolres.
AKBP Taufiq menyampaikan pihaknya juga telah melakukan pengamanan penertiban satu unit bangunan di lokasi F1 H2O bertempat di Lapangan Sisingamangaraja Kelurahan Napitupulu Bagasan Kecamatan Balige Kabupaten Toba.
"Proses penertiban tetap berjalan baik dan lancar karena diprioritaskan dengan cara humanis. Tidak ada gesekan atau apapun saat proses berlangsung," katanya.
Diketahui, event internasional F1 Power Boat akan digelar pada 24-26 Pebruari 2023 di kawasan pelabuhan Mulia Raja Napitupulu-Balige. Diperkirakan puluhan ribu pengunjung lokal dan mancanegara akan menyaksikan event bergengsi ini.
Editor: -