PARBOABOA, Pandeglang - Objek wisata alam menjadi salah satu tujuan para wisatawan. Apalagi, jika ingin mencari suasana yang rindang, sejuk, dan wisata bernuansa alam.
Di Pandeglang, ada beberapa objek wisata air terjun atau yang kerap disebut Curug yang mempunyai nuansa yang tak kalah dengan air terjun di daerah lainnya. Berikut daftarnya.
1. Curug Putri Carita
Curug Putri, Surga tersembunyi di balik gunung dan pantai Carita Curug Putri berada di dalam kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Pandeglang Untuk menuju ke Curug Putri, anda harus menyusuri sungai dengan berenang atau bisa juga dengan menggunakan pelampung.
Sekilas Air terjun Putri Tahura Pandeglang memiliki kontur alam yang mirip dengan Green Canyon di Ciamis. Sebab di Curug Putri Tahura ini terdapat aliran sungai yang diapit oleh tebing batu berukuran raksasa.
Di Curug Putri yang ada di kawasan Tahura ini traveler bisa bermain air sepuasnya di aliran sungai yang diapit oleh tebing tinggi seperti Green Canyon Pangandaran. Air sungai tersebut berwarna hijau bercamur putih sehingga menjadi gradasi warna yang begitu cantik.
2. Curug Cimanggung
Wisata Curug Cimanggung mempunya daya tarik tersendi selain dari curugnya yang sangat memanjakan mata, air yang jernih dan alam yang asri ikut serta memanjakan jiwa dan raga kita rekomend sekali untuk mengisi liburan kita, terlepas dari aktivitas kerja kita bisa rileksasi disini.
3. Curug Leuwi Bumi
Destinasi wisata tersebut berada di kawasan Gunung Jengjin dengan pesona air terjun yang menghampar disepanjang bantaran sungai.
Curug Leuwi bumi juga bisa menghipnotis kita dalam rendaman airnya yang sejuk dengan airnya yang sangat jernih dan bersih.
Tak heran kalau wisata ini sangat ramai dikunjungi, terutama dihari weekend atau hari libur kerja, Untuk bisa masuk ke objek wisata ini kita cukup bayar Rp10.000 saja per orang kita sudah bisa menikmatinya semunya.
4. Curug Ciajeng
Destinasi wisata curug Ciajeng yang berada di Desa Cinoyong ini menawarkan kepuasan tersendiri, karenaya destinasi di Desa Cinoyong ini menawarkan dua spot sekaligus.
Tidak jauh dari curug ciajeng ini ada yang namnya Curug kembar, air yang segar dan alami dibalut alam yang natural menambah sensasi keseruan kita dalam berlibur.
5. Curug Tomo Pandeglang
Curug tomo, berada di desa Ramea Kecamatan Mandalawangi Kabupaten Pandeglang, Banten.
Air terjun yang memiliki tiga air curug ini sangat mengesankan karena aliarannya cukup deras ds=an masih alami.
Selain itu, tempatnya juga bagus, indah, sejuk, nyaman dan asri, aman untuk mandi tempat yang bagus untuk wisata keluarga
Tempat ini merupakan salah satu obyek wisata favorit di Pandeglang, karena lingkungannya yang masih sangat alami dan tidak terlalu ramai pengunjung.
Suasana disini sangat asyik untuk menenangkan diri, menikmati suara air terjun yg membuat hati adem, akses jalan menuju kesini sudah lumayan bagus dan gampang.
6. Curug Sawer Cigelis
Dikutip dari laman Dinas Pariwisata Kabupaten Pandeglang, bahwa dalam bahasa Indonesia curug berarti airterjun, Tidak seperti kebanyakan air terjun, Curug Sawer Banten ini memiliki dua tingkatan air terjun.
Tingkat pertama bernama curug Lalakina (lelaki) yang berada di bagian atas dengan ketinggian yang mencapai 25 meter. Sedangkan tingkat kedua bernama curug Bikang (perempuan) dengan ketinggian tujuh meter.
Selain kedua air terjun tersebut ternyata di bawah curug bikang terdapat goa bawah air yang panjangnya bisa mencapai 8 kilometer dan berujung di daerah muara Babakan Nangka. Hal inilah yang menambah keindahan dari curug yang terletak di Pandeglang, Banten ini.
Berdasarkan penuturan warga setempat, Curug Sawer tidak sedikit menaruh mitos tradisional, konon di curug ini bersemayam buaya putih yg menjaga ‘keperawanan’ Curug dari pengaruh ulah bernoda manusia. Buaya ini senantiasa menampakkan diri juga sebagai kakek lanjut usia saat bulan purnama tiba.
Nah, itulah tadi beberapa curug di Pandeglang, Banten yang bisa kamu kunjungi saat musim libur tiba. Happy weekend!
Editor: -