parboaboa

Bingung Ngapain? Ini Kegiatan yang Bisa Dilakukan Selama Long Weekend

Fika | Lifestyle | 23-05-2024

Ilustrasi menghabiskan waktu long weekend dengan bermeditasi. (Foto: PARBOABOA/Fika)

PARBOABOA, Medan – Pekan ini kembali memasuki libur panjang atau long weekend. Dimulai dari 23 hingga 26 Mei 2024.

Umumnya, akhir pekan terdiri dari dua hari yaitu Sabtu dan Minggu. Akan tetapi, pada long weekend hari libur diperpanjang sehingga mencakup hari kerja sebelum atau sesudahnya. Sehingga tercipta akhir pekan yang lebih lama.

Dilansir dari laman Young on Top, Rabu (22/05/2024), long weekend sering kali terjadi ketika ada hari libur nasional atau perayaan khusus yang jatuh pada hari Jumat atau Senin.

Misalnya Hari Raya Idulfitri di beberapa negara yang merayakannya. Seringkali terjadi long weekend karena libur nasional jatuh pada hari Senin setelah akhir pekan.

Long weekend memberikan kesempatan kepada setiap orang atau keluarga untuk memiliki waktu lebih yang bisa digunakan beristirahat, bersantai dan rekreasi.

Biasanya, banyak orang yang memanfaatkan long weekend untuk pergi berlibur bersama keluarga, kerabat atau teman. Ada juga yang melakukan aktivitas lain yang mungkin sulit untuk dilakukan pada akhir pekan biasa.

Selain itu, long weekend juga dapat memberikan manfaat ekonomi bagi sektor pariwisata dan ritel. Pasalnya, orang-orang cenderung menghabiskan lebih banyak waktu dan uang selama periode liburan yang lebih lama ini.

Berikut adalah beberapa ide yang bisa dilakukan saat menjalani long weekend. Di antaranya adalah melakukan perjalanan singkat dengan mengunjungi destinasi wisata menarik yang lokasinya cukup dekat dari rumah.

Alternatif lain adalah dengan bersantai di rumah. Gunakan waktu luang untuk membaca buku, movie marathon atau aktivitas menenangkan seperti yoga atau meditasi.

Jika memiliki halaman atau ruang terbuka, manfaatkan waktu long weekend ini untuk berkebun. Tanam tanaman baru, perawatan tanaman yang ada atau membuat taman mini yang indah.

Bisa juga menghabiskan waktu untuk memasak atau memanggang. Bereksperimen dengan resep baru atau menciptakan hidangan lezat yang telah lama ingin dicoba. Undang teman atau kerabat untuk bersama-sama menikmati hidangan yang dibuat.

Long weekend juga bisa dihabiskan dengan melakukan olahraga atau kegiatan fisik. Manfaatkan long weekend untuk menjaga kesehatan fisik dengan berolahraga. Lakukan kegiatan seperti bersepeda, berlari, berenang atau mengikuti kelas kebugaran.

Menghabiskan waktu bersama keluarga juga menjadi pilihan yang baik untuk long weekend. Lakukan kegiatan yang menyenangkan bersama, seperti bermain game, piknik keluarga atau menonton film bersama.

Mempelajari hal baru juga bisa dilakukan selama long weekend. Manfaatkan waktu long weekend untuk belajar hal baru. Ikuti kursus online, belajar keterampilan baru, atau baca buku nonfiksi dengan topik yang menarik.

Piknik bersama keluarga atau sahabat di pantai atau di taman. Bawalah makanan ringan, mainkan permainan atau hanya bersantai di bawah sinar matahari.

Itulah beberapa aktivitas yang dapat dilakukan ketika long weekend. Gunakan waktu long weekend ini untuk menghabiskan waktu bersama orang terkasih atau mengembangkan diri mempelajari hal baru. Selamat menikmati long weekend.

Editor : Fika

Tag : #Long weekend    #Piknik keluarga    #Lifestyle    #Menghabiskan waktu bersama   

BACA JUGA

BERITA TERBARU